Judul gua itu mendeskripsi kan lagu-lagu HARSYA! ini sob, asli hypnotizing banget lagu-lagu nya. Seolah-olah ‘Terbawa Ke Atas Sana’. Menurut gua HARSYA! ini masuk dalam genre R&B, Alternative, dan Electro, yang benar-benar bikin kalian gak bosen deh. Walau bisa di bilang ‘Upcoming Artist’, tapi karya nya sudah menunjukan kualitas nya nih sob.
langsung gua bahas saja, dari single dia yang berjudul ‘I WANT YOU‘.

Single yang digarap oleh HARSYA! dan Maccentus ini, kece abis sob. Aternative Hip-Hop dan R&B, yang menjadi rekomendasi gua buat kalian semua nih. Di balur petikan gitar yang kece, beat trap yang simple dan catchy. Vokal dari HARSYA! yang manis dan easy listening, menjadi point di lagu ini. Bagian rap Maccentus juga kece, walaupun porsi yang diberikan sedikit dan gua berharap lebih panjang sih, BUT cukup menjadi sentral dan pemanis di lagu ini.

Kata yang dapat mendeskripsikan EP ini adalah ‘konsisten’. Karena, HARSYA! memberikan vibe yang konsisten dari awal EP sampai akhir. kental permainan synthesizer-nya yang asik. Beat yang simple, tapi gak bikin bosen. Ambience yang di tawarkan pada ep ini luar biasa Chill nya, gua merasa dengerin Diplo dan ZHU. Vokal HARSYA! yang selalu bikin calm dan warm. Beat drop yang minimalist, selalu jadi perhatian gua di ep nih. Favorit gua disini, adalah ‘Salt’ dan ‘Seasoning’ nih sob.

Di album ini, HARSYA! lebih mengeksplor. Mulai dari bahasa yang digunakan, dan beat yang diberikan olehnya. Ambience yang diberikan masih Chill selayaknya EP tadi. Tapi, feel nya beda sekali dari EP nya. Feel yang Happy, dengan sentuhan nada-nada yang ceria. Ringan untuk didengarkan, cocok banget buat sambil chillin’ sob. Beat drop yang masih minimalist, dan gak norak sama sekali. Semua lagu di album ini favorit gua, karena fresh banget dan gak bosenin.
Kalau kalian semua pengen kepoin nih HARSYA! , silahkan di cek akun sosial media dah platform musik nih nya sob.
spotify, Youtube, Sound Cloud, dan Instagram HARSYA! :
kalau kalian ada album, single, atau musisi yang kalian ingin review di sini. Bisa komentar di sini atau dm di Instagram/Twitter gua yaa..
Instagram dan Twitter Favian Adrian: